Pemadaman merupakan salah satu gangguan listrik yang sering dialami oleh masyarakat. Ketika terjadi pemadaman, masyarakat tidak dapat melakukan kegiatannya dengan baik. Banyak kegiatan yang harus ditunda bahkan tidak dapat dilakukan sama sekali ketika terjadi pemadaman. Jika masyarakat tidak ingin menghadapi gangguan listrik secara terus menerus, ada kalanya bagi mereka untuk menyiapkan genset di rumah. Genset adalah sebuah alat yang dapat menghasilkan energi listrik dengan besaran tertentu. Untuk memenuhi kebutuhan listrik di rumah, genset mini menjadi salah satu jenis genset murah yang dapat diandalkan dalam menghadapi masalah gangguan listrik.
Salah satu produk genset murah andalan masyarakat dalam mengatasi gangguan listrik adalah Honda EU20i. Produk genset buatan Honda ini telah lama dipercaya mampu mengatasi masalah gangguan listrik dengan baik. Selama bekerja, genset mampu mengeluarkan daya keluaran sebesar 1800 watt. Pada genset murah ini, masyarakat dapat menemukan tanko bahan bakatr yang cukup besar. Di dalam tangki, bahan bakar yang dapat disimpan genset sebanyak 4 liter. Dengan bahan bakar tersebut, genset dapat bekerja selama 7 jam dalam penggunaan normal dan 3 jam jika digunakan secara full power. Yamamax Pro 1200 menjadi produk genset lainnya yang dijual dengan harga murah namun dapat digunakan secara maksimal ketika terjadi pemadaman. Genset ini dapat bekerja selama 6 jam penuh hanya dengan 5 liter bahan bakar.
Aldo menjadi produk genset murah lainnya yang mampu mengeluarkan daya maksimal sebesar 750 watt. Rata-rata daya keluaran yang dihasilkan oleh genset ini adalah 650 watt. Sistem mesin yang digunakan oleh genset Aldo adalah mesin 2 tak. Selama penggunaan genset, masyarakat dapat menggunakan bensin campuran. Genset murah buatan Aldo memiliki beban yang ringan sehingga sangat mudah untuk dipindahkan. Genset juga dapat dibawa tanpa mengeluarkan tenaga yang besar akibat berat genset yang dimilikinya. Untuk ukurannya sendiri, genset Aldo memiliki ukuran yang kecil sehingga mudah disimpan. Aldo menjadi produk genset berharga murah yang dapat masyarakat andalkan ketika mengalami gangguan listrik.